Lalu, bagaimana cara mengerjakannya?
Pertama, mari kita kunjungi website Gis Penyebaran Madrasah. Akan muncul tampilan gambar peta berikut ini,
Cari menu login dipojok atas, dan selanjutnya akan di arah ke laman Direktorat KSKK Madrasah. Gunakan NSM madrasah kita untuk username dan passwordnya adalah 123456.
Selanjutnya akan kita jumpai laman seperti dibawah ini:
Dari gambar di atas, dapat kita lihat beberapa fitur yang harus kita klik dan kita kerjakan, terutama dalam menampilkan foto keadaan Madrasah kita. Seperti Profil Madrasah, Kontak, Data Lokasi, Kondisi Bangunan, Kondisi Sarpras, Kegiatan Siswa, dan Prestasi Madrasah.
Untuk lebih lengkapnya, mari kita lihat satu persatu:
Profil Madrasah adalah profil madrasah yang terdapat di Emis, jadi kita tidak perlu untuk mengisi data profil tersebut, karena data pada dasarnya adalah data emis.
Kontak,
Data Lokasi, perbaiki data lokasi jika ada yang salah, kemudian simpan.
Kondisi Bangunan; Tambah untuk kondisi bangunan saat ini, kemudian Pilih jenis kerusakan. Siapkan Foto bangunan.
Kondisi Sarpras; Tambah sarpras yang akan diajukan bantuan.
Pilih jenis sarpras,
Pilih Kondisi sarpras saat ini,
Kegiatan Siswa; Siapkan foto kegiatan siswa seperti upacara, senam, pramuka dan lain-lain. Isi sesuai kolom seperti dibawah ini.
Dan, yang terakhir adalah fitur Prestasi Madrasah; klik tambah, tulis nama prestasi yang pernah ada di madrasah tersebut, tahun mendapatkan prestasi, Upload Piagam Prestasi, dan tulis keterangan.
Demikian informasi mengenai GIS Penyebaran Madrasah ini. Semoga bermanfaat dan setiap madrasah mendapat bantuan data dari pemerintah. Aamiin
Sumber : Gis Penyebaran Madrasah
No comments:
Write komentarTerima Kasih