F Informasi Pembaruan di vervalpd 2023 - Edukasinfo.Net

Monday 20 February 2023

Informasi Pembaruan di vervalpd 2023

 Bismillah, sahabat edukasinfo.net, apakabar? semoga kalian selalu diberikan kesehatan dan kekuatan, amin.

Sahabat, berikut adalah pembaruan terbaru yang ada di aplikasi vervalpd, yuk dibaca, biar kalian tidak ketinggalan informasi terbaru ini!


 Baca Juga : Buat kalian yang hobby menulis, ayo segera daftarkan Kompetisi menulis ber-HADIAH dari wikipedia!

  • Dalam rangka penanganan Anak Tidak Sekolah (ATS) diperlukan informasi tempat tinggal peserta didik hingga lingkup Desa/Kelurahan. Segera tuntaskan keterisian data Residu Desa/Kelurahan tempat tinggal peserta didik melalui menu Edit Identitas.
  • Untuk kebutuhan penerbitan NISN baru bagi peserta didik tingkat lanjut (mulai dari tingkat 7 SMP/MTS/sederajat), dapat diajukan melalui menu Penerbitan NISN (Tingkat Lanjut) dengan persyaratan:

    NIK dan identitas peserta didik valid Dukcapil Pusat (dapat di cek di profil siswa > quality control), dan;

    Mengunggah pindaian ijazah asli dari jenjang pendidikan sebelumnya.

  • Menu Rekam Didik (Jenjang Sebelumnya) disiapkan untuk pengajuan perbaikan rekam didik peserta didik dari jenjang-jenjang pendidikan sebelumnya, khusus bagi data peserta didik dengan NISN valid (unik dan tunggal).
  • Informasi data residu berdasarkan dengan hasil pemadanan Data Kependudukan (DUKCAPIL), silahkan lakukan perbaikan data sesuai dengan dokumen kependudukan.

 

Demikian informasi ini, semoga bermanfaat.

NATA ANTORIUS

About NATA ANTORIUS

Assalamualaikum, perkenalkan penulis saat ini mengajar di SD Negeri 6 Muara Rupit Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara. Website ini berisi artikel mengenai aplikasi pendidikan dan hal-hal yang berkaitan dengan pendidikan. Yang perlu diskusi masalah dapodik silahkan gabung di grup telegram https://bit.ly/3jGIhLi

No comments:
Write komentar

Terima Kasih