F Jika muncul keterangan "Versi aplikasi dapodik anda sudah terlalu lama. Harap install dapodik versi 2023 terlebih dahulu. - Edukasinfo.Net

Tuesday, 17 January 2023

Jika muncul keterangan "Versi aplikasi dapodik anda sudah terlalu lama. Harap install dapodik versi 2023 terlebih dahulu.

Bismillah, assalamualaikum warohmatullah wabarokatuh, sahabat edukasinfo.net, aplikasi dapodik 2023.d adalah kelanjutan dari aplikasi dapodik 2023c. Aplikasi dapodik 2023.d untuk digunakan pada semester genap tahun pelajaran 2022/2023 ini.


Baca juga : Apa saja yang harus diisi di dapodik 2023d atau dapodik semester genap ini!

 Adapun pembaruan dan perbaikan yang ada di dapodik 2023.d ini adalah sebagai berikut :

  1. Penambahan informasi terkait bersedia menerima Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP);
  2. Penambahan sub ruang / bilik untuk prasarana kamar mandi/WC;
  3. Penambahan kolom kondisi dan bobot kerusakan pada bangunan yang di dapat dari Manajemen SP;
  4. Penambahan referensi ruang pusat sumber pendidikan inklusif;
  5. Perbaikan input P5 pada pembelajaran bagi pelaksana Kurikulum Merdeka;
  6. Perbaikan Bugs pada saat memilih Kurikulum dan tingkat pendidikan bagi jenjang KB, TPA, SPS pada jenjang PKBM/SKB;
  7. Perubahan bisnis proses penginputan untuk prasaran kamar mandi/WC;
  8. Perubahan wilayah hingga pemilihan desa/kelurahan pada formulir peserta didik.

 

 Nah, yang menjadi masalah adalah bagaimana jika saat akan melakukan pembaruan aplikasi dapodik 2023.d muncul keterangan  "Versi aplikasi dapodik anda sudah terlalu lama. Harap install dapodik versi 2023 terlebih dahulu"?


Jika notifikasi ini muncul artinya dapodik versi 2023 kita masih versi lawas, dan bukan versi yang terakhir digunakan. Jika masalah ini muncul yang yang mudah dan paling efektif dilakukan adalah dengan menguninstall aplikasi dapodik yang ada di laptop kita, kemudian install lagi aplikasi dapodik versi terbaru, yakni dapodik 2023.d


DOWNLOAD

INSTALLER DAPODIK PAUDIKDASMEN 2023.d

PATCH DAPODIK 2023.d

 

Sumber : https://dapo.kemdikbud.go.id/berita/rilis-aplikasi-dapodik-versi-2023-d 

NATA ANTORIUS

About NATA ANTORIUS

Assalamualaikum, perkenalkan penulis saat ini mengajar di SD Negeri 6 Muara Rupit Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara. Website ini berisi artikel mengenai aplikasi pendidikan dan hal-hal yang berkaitan dengan pendidikan. Yang perlu diskusi masalah dapodik silahkan gabung di grup telegram https://bit.ly/3jGIhLi

No comments:
Write komentar

Terima Kasih