F Kamu pilih yang mana, mengisi EDS PMP 2020 di laptop atau android? - Edukasinfo.Net

Monday 14 December 2020

Kamu pilih yang mana, mengisi EDS PMP 2020 di laptop atau android?

Assalamu'alaikum sahabat edukasi, Alhamdulillah di awal hari ini kita masih selalu dalam karunia Allah subhanahu wata'ala. Kembali edukasinfo.net menyapa sahabat sekalin, mudah-mudahan tetap sehat dan semangat dalam bekerja. Sahabat, mungkin ada yang masih mengerjakan Evaluasi Diri

Sekolah Pemetaan Mutu Pendidikan 2020 edisi Covid 19 atau yang di singkat dengan EDS PMP 2020 Covid-19 dengan menggunakan PC atau komputer, padahal saat ini sudah tersedia EDS PMP 2020 yang khusus dikerjakan di android. Dibuatnya EDS PMP



Baca Juga


Sahabat, pada saat saya mengikuti bimbingan teknis Aplikasi EDS PMP 2020 covid-19, ini narasumber dari LPMP Sumatera Selatan yakni Bapak Dodi Irawan, Bapak Andi dan Sugianto,melalui meeting zoom bahwa mereka sepakat mengatakan bahwa "sangat tidak disarankan Instrumen EDS PMP 2020 ini dikerjakan oleh operator sekolah", artinya operator sekolah tidak berperan sebagai responden pengisi Instrumen EDS PMP 2020. 


Nah, sahabat edukasi mendengar kutipan kata-kata tersebut, saya merasa bahwa ini adalah kesempatan untuk membuka mata-mata guru-guru di sekolah kita mengenai dunia digital. Karena, kita tahu masih banyak guru-guru di zaman ini yang belum mampu untuk menyelami dunia digital. Sebagai contoh walaupun ada guru yang sudah mempunyai hape android canggih, namun masih juga bingung untuk mengoperasikannya, justru terkadang kita lihat anak-anak didik kita yang masih kecil saja sudah lebih dahulu pandai memainkan fitur-fitur yang ada di hape android. 

 

Sebelumnya tahun 2019 kemarin, kemdikbud telah membuat aplikasi EDS android namun online, namun aplikasi ini gagal karena server masih belum mampu menampung pengguna yang terdiri dari seluruh Indonesia. Berbarengan dengan dirilisnya Palikasi EDS PMP 2020 ini kemdikbud juga menyiapkan aplikasi android dengan nama Offline Survey, namun masih agak susah dan ribet dalam mengupload file ke aplikasi induk di laptop. Nah, yang sampai hari ini masih saya gunakan dan saya berharap semoga ke depan tetap menggunakan aplikasi seperti ini dengan segala perkembangannya, yaitu Aplikasi Instrumen EDS (Instrumen SDInstrumen SMP, Instrumen SMA).


Kita selaku operator sekolah bertugas untuk menyampaikan dan mengajarkan cara-cara pengisian Instrumen EDS PMP ke guru-guru di sekolahan.  


Apa yang menurut saya menarik dan mudah mengerjakan EDS PMP 2020 versi covid-19 ini di android (gatget/gawai):

  1. Bila kita mengisikan Instrumen EDS ini di android/gadget/gawai, kita punya sipatan back up data yang mudah untuk di upload kembali jika sewaktu waktu terjadi error di laptop yang kita gunakan.
  2. Mengerjakan Indstrumen EDS di android tidak perlu menggunakan laptop yang banyak dalam pengerjaannya seperti (menggunakan server dan client), cukup responden (guru) menginstal dan mengerjakannya di android mereka masing-masing.
  3. Tidak menghabiskan waktu operator sekolah, operator sekolah hanya mengupload file csv yang dikirimkan oleh responden jika mereka telah menyelesaikan isian instrumen EDS.
  4. Instrumen EDS PMP 2020 tidak perlu dikerjakan saat online, karena aplikasi ini bersifat offline (luring). 
  5. EDS PMP 2020 covid 19 respondennya hanya kepala sekolah dan guru, dan murid dan komite tidak dilibatkan untuk mengisi EDS ini.

 

Unduh aplikasi andoridnya disini Instrumen SDInstrumen SMP, Instrumen SMA

 

Demikian kelebihan menggunakan android dalam pengisian instrumen EDS PMP 2020.



NATA ANTORIUS

About NATA ANTORIUS

Assalamualaikum, perkenalkan penulis saat ini mengajar di SD Negeri 6 Muara Rupit Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara. Website ini berisi artikel mengenai aplikasi pendidikan dan hal-hal yang berkaitan dengan pendidikan. Yang perlu diskusi masalah dapodik silahkan gabung di grup telegram https://bit.ly/3jGIhLi

1 comment:
Write komentar

Terima Kasih