F Beberapa catatan meeting dengan pusdatin 12/09/2020 tentang Vervalponsel - Edukasinfo.Net

Saturday 12 September 2020

Beberapa catatan meeting dengan pusdatin 12/09/2020 tentang Vervalponsel

Assalamualaikum sahabat edukasinfo, selamat malam semoga selalu sehat dan dalam perlindungan Allah subhanahu wata'ala. Beberapa hari yang lalu telah diadakan meeting atau webinar mengenai cara verifikasi dan validasi ponsel guru dan siswa. Mungkin sebagian kita belum sempat menyimak, berikut akan admin bagikan beberapa catatan meeting dengan pusdatin 12/09/2020. 

 


Baca juga:

  1. Setelah tanggal 11/09/2020 perbaikan data ponsel hanya melalui web vervalponsel.
  2. SPTJM dapat dicetak beberapa kali.
  3. Jangan menunggu data valid semua baru cetak SPTJM karena jika menumpuk akan membebani beban kerja server dan provider untuk kroscek data.
  4. Muncul keterangan nomor tidak aktif padahal aktif, Pastikan bahwa nomor tersebut tidak pada masa tenggang atau tanggal 15/09 tidak pada masa tenggang.
  5. Menu SPTJM belum aktif, berarti belum ada Data balikan yang telah dikroscek dari Provider.
  6. Jika ada data siswa tidak masuk ke vervalponsel, pastikan siswa tsb Unik (ber NISN, tidak ganda, tidak pada residu vervalPD),> perbaiki data siswa tersebut pada vervalPD yang secara real-time akan masuk ke vervalPonsel.
  7. Siswa sudah terverifikasi semua padahal belum di verval Operator, karena awalnya pusdatin mengirim data pada provider dan provider langsung memvalidasi data tersebut aktif dan valid, > Logika aplikasi akan di optimalisasi sehingga bisa di verval lagi oleh operator.
  8. Penting bahwa Setelah cetak SPTJM data nomor tersebut tidak dapat dirubah lagi.
  9. Mengapa perlu vervalPonsel, karena Pusdatin selaku Wali Data, yang berwenang mengalirkan data ke pihak luar yang berkepentingan seperti kemensos/PIP, Kemendagri/NIK, KPK, dan Provider perlu memverifikasi dan memvalidasi kebenaran Data.
  10. Beberapa upaya telah dan senantiasa dilakukan agar server vervalPonsel dapat diakses dengan lancar.
  11. Fokus program kuota adalah membantu Pembelajaran Online (PJJ) yang melibatkan Guru dan Siswa.
  12. Jika ada kasus data dari Dapodik belum ada yg masuk ke vervalPonsel, bisa kontak tim dari Pusdatin dengan menyertakan nomor NPSN (cek kontak Helpdesk pada akun sdm.data.kemdikbud.go.id)

NATA ANTORIUS

About NATA ANTORIUS

Assalamualaikum, perkenalkan penulis saat ini mengajar di SD Negeri 6 Muara Rupit Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara. Website ini berisi artikel mengenai aplikasi pendidikan dan hal-hal yang berkaitan dengan pendidikan. Yang perlu diskusi masalah dapodik silahkan gabung di grup telegram https://bit.ly/3jGIhLi

No comments:
Write komentar

Terima Kasih